Minggu, 08 Juli 2012

= Kiprah

KIPRAH

Jari jemari telah menari dipagi hari
Menyusun strategi menyalurkan rasa bijaksana yang telah menjadi tuan dihati, sepakat dengan tuntutan hati yang bergolak mencari secercah embun yang bergoyang

Hari berlalu menabung sejarah kemuliaan agar dikenang oleh sang generasi penerus
Melantunkan ajakan bersemangat dengan mutiara kata yang menyentuh kalbu

Hidup ternyata begitu cepat melesat
Jejak dibelakang adalah pelajaran untuk melangkah menembus ruang dan waktu
Fokus kepada keindahan semesta sebagai landasan untuk ikrar
Mengajak sahabat untuk bersama-sama menggali butir-butir emas kebahagiaan abadi.

by : wijanarko ( admin MAM )
3 Juli 2012

= Cita

CITA

Cita adalah putih darahku
Batu karang penghalang bukanlah rintangan
Semangat niatku lebih baja dari batu karang yang rapuh

Modalku tidaklah membuat kepala pusing dan hati galau
Hanya menangis dan niat tulus serta berbakti adalah mimpi-mimpiku
Aku ingin juga saudaraku melabrak kelamnya keputusasaan itu

Berteriak sekencang terbangnya malaikat
Memekikkan kata dan doa "KITA BISA"
Karena telah sekian lama kita diberi kepercayaanNya
Untuk mengolah jati diri kita

Dan itulah amanat yang terindah yang kita punyai
Salam terbang tinggi cita dan angan kita dengan sayapnya sang elang.

by : admin mam

= Kemuliaan

Kemuliaan

Yang hijau adalah daun pandan
Yang biru adala sang lautan
Yang indah adalah yang terdepan
Yang menjadi pioner pembersih polutan

by : wijanarko
3 Juli 2012

= Pencari Cinta

PENCARI CINTA

Pengembara yang mengembara
Hutan belantara yang berharimau puma telah menjadi sahabat akrab
Tubuh diselimuti embunnya pagi
Melangkah menyerap nafas daun-daun yang berserakan

Hutan yang berkayu rindang tinggi menjulang
Sanepo, kiasan, kebesaran yang hanya dapat dipeluk dengan hati yang sujud
Duduk diatas batu kepasrahan dan memejamkan hati membuka mata kalbu

Biarkan alunan percikan-percikan cahaya menari didepan mata pintu kalbu
Biru cahaya indah Sang pembawa berita gembira
Selalu menjalankan tugas mengangkat harkat martabat insan manusia
Meski harus melaui derita yang datang tidak kunjung berhenti
Wujud kepedulian DZAT yang mengajak Sang Maestro untuk membuka pintu kalbu dan mengasah akalnya agar tidak menjadi terbengkalai dan berdebu.

by : wijanarko
3 Juli 2012

= Duka


duka

Menabung duka
Membangun gunung nestapa
Mengurai dengan kepasrahan
Mengail secercah harapan

= BAHAGIA.

BAHAGIA.

Burung pipit mandi di kali
Ayam kate berkokok di pagi hari
Ikan gurame berwarna abu -abu
Mutiara digosok makin kemilau

Jika ingin lihat tari datanglah ke Bali 
Meski jalan yang ditempuh berhari-hari
Hati menjadi bahagia, hilanglah kelabu
Karena melihat indahnya banyak danau

by : wijanarko ( admin MAM )
5 Juli 2012

= PALAPA

PALAPA

Yang manis gula kelapa
Yang berbusa sabun colek
Yang diingat sumpah palapa
Yang disanjung yang molek

by : wijanarko
5 Juli 2012

= GETAR

GETAR

Berdiri tubuhku tegak
Bumi tempat aku berpijak

Langit sang atap yang dijaga
Getaran-getaran yang indah menyapa 
Saat kesunyian sedang dinikmati oleh semua makhluk

Hanya ada aku dan Yang Menguasai Hidupku
Aku tunduk menerima pemberian-pemberian tulusNya
Karunia indah apapun yang kuterima harus aku syukuri
Semoga menambah kasihsayangNya kepadaku

by : wijanarko ( admin MAM )
8 Juli 2012

=ASAH

ASAH

Burung-burung kehendak telah terbang dari sebuah kungkungan tempurung
Kemilau Cahaya yang menuntun empunya sang hati telah membimbingnya
Merasa dan merasa dalam jalinan indah yang memicu air mata untuk menunjukkan kehendak doanya

Hening hati ini jejak rohani menyapa kembali
Logika jalan tertatih-tatih hendaknya dituntun
Kecepatan sang empunya hati dalam menyaut berita-berita yang bersinar mengembangkan cipta karsa rasa untuk berlayar

Beningnya air kemuliaan yang menyimpan benih-benih keindahan yang beranak pinak
Mungkin aku tidak hanya menjadi nahkoda akan tetapi aku harus menjadi nelayan yang menyelam dan menjaring butir-butir benih kemuliaan itu
Tabah dan teguh dalam pendirian karena setiap diri mempunyai pintu kemuliaan yang harus dipertanggungjawabkan.

by : wijanarko ( admin MAM )
8 Juli 2012

= KASUR

KASUR
Jenang gempol pangananku
Mbah putri lenggah nyambi nyusur
Ojo lali nutup pintu nak lagi mlaku-mlaku
Engko ndak kelangan kasur

by : wijanarko
7 Juli 2012

= SANDAL.

SANDAL.

Simbah putri lagi ngethok kuku
Thole lagi dolanan nong kalen

Konco-konco podo mlotot marang aku
Mergane aku nganggo sandal selen

by : wijanarko
7 Juli 2012

= MINGKEM

Pantun Jenaka :
----

MINGKEM
Getuk Magelang legi rasane
Salak Sleman enak nang cangkem
Aku tresno karo njenengan sakjane
Neng mertuo nolak mergane aku ora iso mingkem

wwkwkwkw
by : wijanarko 
7 Juli 2012

=AIR MATA

AIR MATA

Ingin rasanya aku berjalan dari Anyer hingga Panarukan
Sambil meneteskan air mata yang bersyukur

Memasuki hutan belantara, menyambangi semak belukar, 
Menyapa para petani yang siang dan malam kerja keras mengolah sawah ladangnya untuk kita 
Menyusuri bukit-bukit yang tinggi
Menjenguk pantai-pantai yang berpasir putih indah 

Menengok sang lautan yang selalu memberi kita ikan-ikan yang cantik dan menarik
Memasuki makam-makam para Pahlawan kita, tempat istirahat mereka setelah sekian lama berjuang untuk kita semua
Beraudiensi kepada para manusia-manusia yang bijak, yang berpuasa dan berdoa kepadaNya agar bangsa ini tetap tegar

Duduk bersila sambil memejamkan mata diatas bukit nan tinggi sambil menangis mengucapkan rasa terimakasih kepada Yang Maha Kuasa atas segala pemberianNya yang telah kita terima
Semoga kita semua akan tetap selalu tegar menerima kasih sayagNya yang berujud cobaan-cobaan hidup yang seyogyanya disyukuri

by : wijanarko ( admin MAM )

= HITAM

HITAM

Malam
Hening....
Hati yang tenang
Niat
Mengasah kalbu setajam sembilu
Mengurai kusut hidupnya saudara-saudari kita yang miskin papa
Menolong, membantu, merengkuh jiwa-jiwa yang angkuh
Berpayung nurani murni 
Semoga semua bisa diamini.

by : wijanarko

= BERKARYA

BERKARYA

Jogja kota budaya yang penuh aktivitas
Madu manis hasil karya dari lebah menyengat

Mengelilingi kolam-kolam ide dan kreatfitas
Bagaikan roda becak yang berputar berkeringat

by : wijanarko

= TETAP

TETAP

Kita sering mendengar sahabat-sahabat kita yang berkata " Kamu tetap cantik seperti dulu." atau " Kamu tetap tampan dan awet muda." 
Saya yakin bahwa penilaian seperti itu sebenarnya tidak hanya menyangkut masalah fisik saja, akan tetapi juga berkaitan dengan masalah jiwa dan kepribadian

"Warna merah delima menghiasi kue agar-agar
Daging steak sedang dibakar diatas bara
Menghadapi ujian hidup dengan tegar
Fisik boleh tua akan tetapi jiwa harus bergelora"

Sahabat-sahabat kita yang konsisten dengan semangat dan cita-cita mulianya itu yang akan menuai predikat indah tersebut diatas

Jiwa-jiwa yang konsisten tidak menyerah terus mengasah dirinya, pada akhirnya akan menjadi sangat tajam setajam pedang samurai
yang mampu membelah setiap cobaan hidup hingga menjadi sarapan yang menyehatkan jiwa raga

Konsisten, tetap, konsekwen itulah kata kuncinya, jaga semangat tetap membara sehingga cita-cita kita tercapai dengan sukses.

by : sutiyoso

= SAHABAT

SAHABAT

Duduk bersama-sama di padang rumput hijau yang luas, 
Dengan para sahabat yang aku muliakan, 
Aku suguh dengan secangkir air teh hijau yang hangat, 

Dibawah naungan langit yang biru, memandang hamparan padi yang menguning
Bersama-sama bernyanyi, berpuisi mendoakan bangsa ini
Dengan semangat pohon pisang yang tidak akan mati sebelum berbuah
Dengan dijiwai pohon kelapa yang tidak sia-sia

Apa adanya saja, memakai baju putih lambang cahaya yang indah
Semoga ini tidak hanya mimpi, karena bisa saja besok akan terjadi

Demi kemuliaan manusia dan kemanusiaan yang adil dan beradab, semoga diijinkan Yang Maha Kuasa

by : wijanarko

= IDEALISME

IDEALISME

Tidak ada yang sia-sia dalam idealisme
Tidak ada yang sia-sia didalam falsafah idealisme yang lurus dan luhur

Hidup di dunia hanyalah mampir ngombe
Hidup di dunia hanyalah sementara
Hidup kekal abadi menanti kita
Persiapan matang dibutuhkan untuk menyongsong kehidupan abadi

Mau tidak mau kita harus idealis
Idealis dan percaya akan segala kebaikan dan melakukannya
Karena kebaikan itu yang menjadi prasyarat bagi kita untuk memasuki kehidupan kekal abadi

Jangan sampai beratnya ujian dunia sehingga membuat anda menjadi putus asa dan tidak idealis
Karena itu berarti anda akan rugi dunia dan rugi akherat

Hanya mengingatkan saja, Anda sudah tidak mempunyai kesempatan menabung kebaikan ketika ajal sudah menjemput.

by : wijanarko

= MATARAM

MATARAM

Mataram, ibu, biyung, mother,simbok 
Kata yang suci telah lahir di bumi pertiwi
Memangku adalah jiwa daripada Mataram
Mengayomi adalah semangat dari Mataram

Anak-anak cerdas telah lahir dari rahim UGM
Bangku sekolah murid - murid pilihan terpilih
Menuntut ilmu sains dengan jiwa kerakyatan
Sebagai ajaran nenek moyang kita mulia

UGM adalah Universitas Gadjah Mada
Kenapa bukan Universitas Mataram saja?
Atu tidak tahu alasan kenapa disebut begitu
Tetapi sejarah masa lalu mengatakan bahwa
Mataram adalah putra kesayangan Majapahit

Darah suci mengalir pada setiap Kasatrianya
Cara sederhana untuk menguji jiwa satrianya
Mataram telah menghasilkan UGM gudang ilmu
Yang telah mencerahkan dunia ilmu pengetahuan
Itulah bukti kiprah dari para kasatria mataram

by: wijanarko

= BUAH TIN

BUAH TIN

Buah yang berguna adala buah tin
Jika sakit berobatlah jangan sampai parah
Berusaha rajin mengasah rasa dan batin
Kini saatnya Mataram ikut berkiprah

by : wijanarko

= TEGAR

TEGAR

Air kehidupan yang mengalir memangku sampan bambu kidungku
Kukayuh sampanku dengan nafasku yang kulagukan dengan syair-syair keagungan
Danau yang tenang dan lantunan suara-suara burung membuka memori perjuangan masa lalu yang telah tergores di prasasti

Tradisi kita adalah tradisi perjuangan yang tiada henti dan tidak boleh menyerah
Pupuk pelan sedikit jadi bukit jiwa-jiwa merdeka yang mencari ladang-ladang hijau untuk berkiprah

Jiwa yang besar senantiasa mendampingi kita dalam laku mengolah sawah ladang kehidupan kita
Selalu tegar dan tersenyum menebar persaudaraan dan persahabatan kepada sesama dan alam semesta

by : wijanarko

= KEMULIAAN

Nasehat untuk diriku :
---
KEMULIAAN

Duduk diempang memancing ikan
Belajar banyak ketika usia belia

Selalulah menabur benih kebaikan
Agar hidup kita menjadi mulia

by : wijanarko

= PERTARUNGAN

PERTARUNGAN

Satu pertarungan telah aku lalui
Kemenangan indah bukan dan tidak harus aku banggakan
Hanya bersyukur yang harus selalu aku ungkapkan
Agar supaya alam semesta mau berjalan bersamaku serta nyengkuyung jiwa ragaku

Pertarungan besar mengalahkan diri sendiri telah aku lalui
Sempurna itu mungkin kata manusia
Karena kemenangan dari pertarungan ini telah menjalin persaudaraan dan persahabatan yang akan berguna

Sesama dan masyarakat akan ikut merasakan jua
Hanya satu, semoga itu bisa diterima sebagai perwujudan berbakti kepada Yang Maha Kuasa, serta peduli kepada kemanusiaan yang adil dan beradab

Terimakasih untuk semua sahabat, terimakasih untuk para pemangku dengan segala keindahanya, terimakasih kepada orang tua, terimakasih untuk rakyat.

Terimakasih karena aku telah mengalahkan diriku sendiri
Amin.

by : wijanarko ( admin MAM )
7 Juli 2012

= BAMBU

BAMBU

Simponi gesekan daun bambu yang merdu
Bunyi suara burung prenjak mengajak kalbu untuk bernostalgia kemasa lalu
Sementara jauh disana kolam ikan berdiri kokoh ditengah hamparan sawah yang menghijau
Gemericik air dari parit yang mengalirkan airnya kesawah-sawah
Suasana yang sempurna untuk sebuah laku kontemplasi
Jiwa hanyut dalam nuansa alam dunia kesejatian
Hati menjadi nyaman yang melahirkan inspirasi untuk menggali keajaiban-keajaiban hidup yang belum terkuak
Alam yang indah yang selalu menggugah dan mengingatkan kita untuk apa hidup di dunia.

by : wijanarko ( admin MAM )
6 Juli 2012

= YOGYAKARTA

YOGYAKARTA

Yogyakarta yang santun
Berfikir adalah tradisi Yogyakarta
Mengolah cipta karsa rasa adalah laku sesepuh pendiri Yogyakarta
Diam tapi hati yang patuh adalah laku para pemangku
Berbicara "face to face" dengan semesta adalah jalan bagi kesatrianya

Sudah begitu banyak dan tidak terhitung doa yang diucapkan diatas bumi Mataram ini
Saling mendoakan diantara dan sesama warga Yogyakarta
Jalinan persaudaraan yang tulus yang terjalin
Menjadi kekuatan yang maha dahsyat mengayomi warganya atas ijinNya

Begitu banyak yang telah aku ambil darimu wahai Yogyakarta
Belumlah apa-apa yang aku berikan kepadamu
Aku harus berani untuk belajar terus
Agar aku bisa membalas segala kebaikanmu

by : wijanarko ( admin MAM )
6 Juni 2012

= BACK TO THE NATURE (puisi)

BACK TO THE NATURE

Orang tua kita
Ilmumu yang mempesona telah mengubah dunia
Tapi bibirmu yang tertutup rapat berpegang kepada jati diri yang tangguh membuat aku haru

Begitu banyak kesalahan yang telah aku buat
Ilmu nutrisi dahsyat yang tidak terkira ada pada pecel karyamu
Meremehkan adalah kesalahanku
Betapa dahsyat resep dan komposisi pecelmu yang begitu banyak antioksidannya, karena adanya kenikir serta sayur yang menyertainya

Ternyata aku baru menyadari, bahwa kecerdasanmu diakui oleh para Mahasiswa Pasca Sarjana
Berbagai riset terhadap sayur mayur telah dilakukan oleh mahasiswa dan mahasiswi itu

Jadi,......aku harus mulai belajar mengerti bahwa Nenek Moyang kita begitu pandai, tetapi bibirnya terkunci dengan santunnya meski telah di vonis oleh anak cucunya

by : wijanarko ( admin MAM )
5 Juli 2012

= Salam

SALAM

Rumput gajah telah berbunga dengan indahnya
Pasir putih dikejauhan juga menyambutnya
Air sungai yang mengairi tanah kering miliknya
Genangan air di petak-petak sawah membuat aku terpesona

Bumi menjadi hidup yang menghidupi
Bunga, buah-buahan, pohon jati tumbuh subur
Rahasia alam yang begitu dahsyat tidak diduga
Para petani, nelayan, buruh berkiprah sesuai dengan porsinya

Bekerja siang dan malam bersama dengan sang alam untuk berbuat yang terbaik untuk kita
Ku berdoa dari sini semoga sang pelangi menyampaikan salamku untuk bapak-bapak yang telah berkiprah untuk kita

by : wijanarko ( admin MAM )
5 Juli 2012

>> Blog

Blogspot Penting 

       Belum ada Bola dunia

       Belum lengkap

        Belum ada foursquare

        Belum ada gmail

Minggu, 01 Juli 2012

= KUALITAS ( Pantun )

KUALITAS.

Rumah istimewa dibuat dari kayu jati
Kayu jati kayu yang berkualitas
Kalau ingin jadi manusia yang sejati
Buatlah karya-karya yang berkualitas

Semoga
by : wijanarko ( admin MAM )
2 Juli 2012